Beranda
Destinasi Wisata
Jawa Timur
Kota Batu
Malang Raya
Taman Langit Batu - Fasilitas Wisata, Harga Tiket & Jam Buka

Seiring popularitasnya, wisata Paralayang di Kota Batu juga melebarkan potensi dengan beberapa varian wisata lain yang tak kalah menarik. Selain Omah Kayu yang unik, di sekitar Paralayang Gunung Banyak juga terdapat Taman Langit Gunung Banyak.

Daya Tarik Wisata Taman Langit Batu

Sesuai namanya, Taman Langit Batu kental dengan nuansa negeri dongeng. Sejak di pintu masuk, traveller disambut dua makhluk kahyangan bersayap lebar. Kedua makhluk dari akar-akar kayu tersebut menjadi menu pembuka taman yang sangat imajinatif ini.

Seperti umumnya sebuah taman, tempat wisata Batu ini cocok sebagai tempat bersantai. Terkhusus, bagi generasi muda dengan budaya selfie-nya. Banyak spot foto instagenic dan aesthetic yang dirancang dengan baik untuk mewakili citra taman kahyangan.

Datang ke sini, bersiaplah bahagia di alam ketinggian dengan imajinasi langitan, setidaknya itulah gambarannya. Berjalanlah dengan takjub di sebuah taman pada ketinggian 1.300an mdpl ini. Kesejukan pegunungan merasuk, sementara hijau teramat mendominasi.

Seperti tersebut di awal, Taman Langit Gunung Banyak Kota Batu merupakan tempat ideal untuk bersantai dan surga bagi kaum muda untuk selfie, mengabadikan diri. Benar-benar mengusung konsep untuk memanjakan para wisatawan yang doyan berswafoto.

Semuanya tertata sedemikian rupa mewakili imajinasi tentang alam ketinggian, alam kahyangan. Spot-spot foto di sini tertata dengan sangat baik. Jelajahilah jalan setapak berpaving itu dan temukan spot terbaik menurut kamu layak untuk diabadikan.

Tentu, semua spot pasti Kamu pertimbangkan. Berselfi ria di semua spot yang ada juga boleh-boleh saja. Beberapa spot foto populer di taman ini meliputi angsa raksasa, rumah pohon, serta sebuah ranjang tidur beralas dan berbantal rumput nan lembut.

Ranjang tersebut termasuk spot paling banyak diabadikan untuk menggambarkan taman ini. Ada juga gambaran putri bersayap menatap langit. Seperti di Omah Kayu, spot terbaik menikmati pemandangan adalah di rumah pohon yang berfungsi sebagai gardu pandang.

Di sudut lain, pengunjung bisa menemukan replika singa keemasan serta sarang burung raksasa lengkap dengan telur-telur baru menetas. Apabila liburan kali ini panjang, bukanlah ide buruk untuk melanjutkan penjelajahan ke Omah Kayu dan Paralayang.

Wisata Omah Kayu, Taman Langit, dan Paralayang Batu semuanya berlokasi di Gunung Banyak. Bahkan, pintu masuk awal ketiga tempat wisata Batu ini juga jadi satu. Setiap penggunjung harus melalui pintu masuk Paralayang terlebih dahulu untuk mencapainya.

{next}

Harga Tiket, Alamat, dan Jam Buka

KeteranganHarga
Tiket ParalayangRp 15.000
Tiket Taman Langit BatuRp 10.000
Note: harga tiket masuk Taman Langit Batu dalam daftar di atas belum tentu sepenuhnya akurat karena bisa berubah sewaktu-waktu.

Alamat: Jl. Gn. Banyak, Gunungsari, Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur 65312
Jam Buka: 07.00 - 00.00
Peta Lokasi: Lihat Di Sini

Fasilitas Taman Langit Gunung Banyak

Fasilitas lengkap bisa traveler temukan di Paralayang Batu. Fasilitas tersebut berada di dekat dengan pintu masuk obyek wisata ini. Fasilitas yang ada mencakup lahan parkir kendaraan luas, mushola, warung makanan dan oleh-oleh, serta kamar mandi umum yang bersih.

Apabila ingin menginap, bisa bermalam di penginapan Omah Kayu yang bersebelahan dengan Taman Langit Batu. Selain itu, karena berjarak dekat dengan Kota Batu, mudah menemukan berbagai penginapan, hotel, vila, homestay atau guest house. Berikut rekomendasinya:

Demikian info tentang daya tarik wisata, fasilitas, jam buka, alamat, dan harga tiket masuk Taman Langit di Gunung Banyak Kota Batu. Untuk rekomendasi wisata Kota Batu yang lebih banyak, lihat juga daftar Tempat Wisata di Batu Malang. Selamat berwisata!