Beranda
Destinasi Wisata
Gunung
Papua
Pulau
Raja Ampat
Piaynemo Raja Ampat - Daya Tarik, Fasilitas & Cara ke Pianemo

Kabupaten Raja Ampat di Papua Barat adalah salah satu destinasi wisata impian di Indonesia. Tidak hanya wisatawan Indonesia, namun juga bagi traveler dunia. Keindahan alam baharinya eksotis mengagumkan. Sementara itu, Pulau Piaynemo merupakan salah satu kawasan terindah dan paling ikonik di Raja Ampat.

Apabila punya rencana liburan ke Raja Ampat, Pulau Pianemo atau Piaynemo wajib menjadi tujuan utama Anda. Butuh sekitar 1 jam 30 menit naik speedboat dari Waisai ke pulau ini. Lokasinya di Desa Pam, Distrik Waigeo Barat Kepulauan, Kabupaten Raja Ampat. Untuk info detailnya, lanjutkan membaca ulasan berikut.

Daya Tarik Pulau Piaynemo Raja Ampat

Pianemo merupakan salah satu geosite yang menjadi primadona di Raja Ampat Papua. Terkenal lantaran pemandangan bentang alamnya yang eksotis. Menampilkan jajaran bebatuan karst yang tersebar acak menghiasi lautannya yang jernih. Selain Wayag, kawasan inilah yang menjadikan Raja Ampat mendunia.

Semenjak Raja Ampat ditetapkan sebagai geopark pada tahun 2017, Piaynemo menjadi salah satu geosite penting, selain menjadi yang terindah sekaligus ikonik mewakili pesona alam Raja Ampat. Sering juga dijuluki "The Little wayag". Lazim diketahui bahwa Wayag merupakan daya tarik utama Raja Ampat Papua.

Panorama bahari di Pianemo benar-benar spektakuler, terutama bila dilihat dari ketinggian. Top View of Piaynemo nama puncaknya. Dari spot tersebut bentang perairan dangkal nan jernih dan tenang berwarna tosca berhias jajaran pulau kecil dan bebatuan karst senantiasa memanjakan di sejauh mata memandang.

Trekking mendaki bukit menjadi aktivitas yang tak bisa dihindari jika ingin menikmati pemandangan dari puncak. Terdapat lebih dari 300 anak tangga yang harus dilalui dalam durasi sekitar 30-45 menit agar tiba di spot utama. Suasananya teduh karena rindang pepohonan mengiringi sepanjang pendakian tersebut.

Spot Top View of Piaynemo benar-benar menyajikan keindahan yang mengagumkan. Di sinilah spot foto paling instagramable sehingga paling banyak diabadikan gambarnya. Ideal bagi penggemar fotografi dan penyuka selfie. Bahkan, keindahan spot ini juga sudah diabadikan dalam uang kertas seratus ribu rupiah.

Bagi wisatawan yang ingin mendapatkan sudut keindahan yang berbeda, terdapat beberapa puncak bukit lain di kawasan Piaynemo Raja Ampat. Bukit Bintang termasuk yang paling populer. Namun aksesnya sulit serta perlu memanjat karang untuk mencapai puncak. Bukit lain yang juga menawan adalah Bukit Manta.

Selain dengan mendaki, sebenarnya indahnya pemandangan di Piaynemo sudah bisa pengunjung nikmati seiring perjalanan mendekati lokasi. Jernihnya air di sekitar dermaga pun sudah memperlihatkan indahnya ekosistem bawah laut. Tanpa perlu snorkeling atau diving untuk menikmati pemandangan bawah lautnya.

{next}

Fasilitas Akomodasi Geosite Piaynemo

Sejak tahun 2018 kawasan wisata Bukit Piaynemo telah ditata sedemikian rupa. Mulai dari pembangunan infrastruktur berupa tangga menuju puncak Top View of Pianemo. Meski anak tangga berjumlah ratusan, sekitar 320 buah, tangga tersebut teduh oleh rindang pepohonan serta punya beberapa tempat istirahat.

Fasilitas lain mencakup gardu pandang, kios suvenir, rest area, tambatan perahu kayu dan perahu apung. Lapak makanan dan minuman, serta toilet umum pun tersedia. Untuk tempat menginap, di Piaynemo juga tersedia penginapan berupa homestay. intinya fasilitas di tempat wisata ini cukup lengkap memadai.

Biaya dan Cara ke Pianemo Raja Ampat

Secara administratif, kawasan geosite Pulau Piaynemo berlokasi di Desa Fam, Waigeo Barat Kepulauan, Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat. Lumayan jauh jaraknya dari Kota Waisai, ibukota Raja Ampat, kurang lebih dua jam menggunakan speedboat. Namun, durasi tersebut bisa lebih singkat di saat cuaca bagus.

Sementara itu, bagi wisatawan yang memulai keberangkatan dari Sorong, butuh perjalanan laut selama kurang lebih enam jam. Biaya sewa speedboat dari Sorong? sekira 30 juta per kapal kapasitas 30 orang. Adapun biaya speedboat dari Waisai kurang lebih 5,5 juta per kapal dengan kapasitas delapan orang

Lalu untuk harga tiket masuk Piaynemo, wisatawan membayar 50.000 rupiah. Dan tiap kapal yang masuk ke kawasan wisata ini juga akan kenai biaya masuk kurang lebih 300.000 rupiah. Untuk jam operasional, tempat wisata ini buka pukul 10.00 hingga 17.00 WIT. Lihat peta lokasi Piaynemo Raja Ampat, DI SINI.