Pulau Sumba di Nusa Tenggara Timur memiliki banyak sekali destinasi wisata alam menakjubkan, yang tersebar di empat kabupaten. Di Kabupaten Sumba Barat Daya, misalnya. Selain Danau Weekuri atau Waikuri yang cantik, di sana juga ada Pantai Mbawana yang eksotik.
Khususnya jika kamu berencana mengunjungi Pantai Mbawana, artikel ini bisa menjadi menu pembuka. Secara administratif, pantai ini terletak di Panenggo Ede, Kec. Kodi Bangedo, Kab. Sumba Barat Daya. Lanjutkan saja membacanya untuk mengetahui info lengkap pantai ini.
Daya Tarik Wisata Pantai Mbawana
Pantai Mbawana adalah pantai indah dengan alam yang masih terjaga. Pasir pantainya putih bersih berhiaskan bongkahan batu-batu yang tersebar acak. Sementara itu, air laut yang jernih menyajikan ombak yang tinggi dan besar, menjadi tempat yang ideal untuk berselancar.
Lanskap alamnya cenderung eksotik dengan benteng tebing yang tinggi dan memanjang. Karena itu, di sini ada dua area untuk menikmati pemandangan. Selain di area pantainya, wisatawan juga bisa menyaksikan lanskap keindahan di area yang terletak di atas tebing perbukitan.
Desain tebing di Pantai Mbawana Sumba unik, dengan satu tebing berlubang yang menjorok ke laut. Tebing yang dikenal dengan sebutan Batu Cincin atau Batu Bolong itu sempat menjadi ikon. Sayangnya pada tahun 2020, tebing itu runtuh akibat terjangan ombak dan gempa.
Meski tebing Batu Cincin yang berbentuk mirip gapura itu sudah hancur, pantai ini tetap menawan. Dulu, pernah masuk dalam nominasi Anugerah Indonesia II 2017. Dan, termasuk rekomendasi hal yang harus dilakukan di Sumba 2017 versi RES Magazine, majalah traveling Swedia.
Di pantai ini, umumnya pengunjung memulai aktivitas mereka di areal di atas bukit. Mengagumi pemandangan, menikmati suasana atau mencari spot-spot terbaik untuk diabadikan dengan kamera. Banyak spot foto bagus, terutama untuk traveler pecinta landscape photography.
Sementara itu, butuh energi lebih jika ingin mencapai pantainya. Pengunjung harus menuruni tebing bukit dengan melewati 300-an anak tangga. Banyak juga spot cantik di area pantainya. Aktivitas menarik di sini adalah bermain air, berenang, selancar, serta menyusuri pantainya.
{next}Fasilitas, Harga Tiket, dan Jam Buka
Fasilitas Wisata
Karena merupakan pantai yang masih alami dan belum banyak didatangi oleh wisatawan, fasilitas di Pantai Mbawana Sumba masih sangat terbatas. Saat ini, fasilitas yang ada hanya area parkir kendaraan. Tempat sampah juga ada agar wisatawan bisa menjaga kebersihan pantainya.
Harga Tiket Masuk
Wisatawan yang berkunjung ke Pantai Mbawana akan membayar biaya tiket masuk sebesar 10.000 rupiah. Tarif yang sangat murah, apabila dibandingkan dengan pengalaman wisata yang akan didapat dan lanskap alam yang sangat memikat.
Jam Operasional
Sebagai objek wisata, jam operasional pantai ini terbuka selama 24 jam. Jadi, pengunjung bisa datang kapan saja. Namun, waktu terbaik untuk berkunjung adalah sebelum gelap. Hal ini untuk menghindari bahaya, karena akses jalan cukup ekstrim dengan pencahayaan yang kurang.
Rute Lokasi Pantai Mbawana Sumba
Pantai Mbawana berlokasi di Panenggo Ede, Kec. Kodi Bangedo, Kab. Sumba Barat Daya, Nusa Tenggara Timur, Peta. Kurang lebih 56 kilometer dari Kota Tambolaka, ibukota Kabupaten Sumba Barat Daya. Jarak yang kurang lebih sama dari Bandara Lede Kalumbang di Tambolaka.
Butuh durasi tempuh kira-kira 1 jam 20 menit menggunakan kendaraan roda dua dari Tambolaka untuk sampai di pantai ini. Rutenya mudah ditempuh, tapi akses jalan berkelok-kelok dan tidak rata. Oleh karena itu, sangat disarankan naik motor, yang bisa disewa di daerah Tambolaka.