Beranda
Destinasi Wisata
Jakarta
Kepulauan Seribu
Pantai
Pulau
Pulau Harapan Kepulauan Seribu, Biaya serta Cara ke Pulau Harapan

Pulau Seribu di Teluk Jakarta merupakan salah satu primadona wisata bahari Indonesia. Setiap pulau yang menjadi bagiannya senantiasa memberi pengalaman wisata tersendiri. Di antara banyaknya pulau yang tersebar di Kepulauan Seribu, ada Pulau Harapan yang menawan, mempesona luar dan dalam.

Pulau ini berada di Kepulauan Seribu Utara, sehingga cukup jauh dari Jakarta. Semakin jauh dari Teluk Jakarta, semakin bersih pula pantai dan lautnya. Setidaknya butuh sekitar 4 jam menggunakan Kapal Motor Tradisional dari pelabuhan Kali Adem, atau 2 jam naik speedboat dari Dermaga Marina Ancol.

Pulau Harapan merupakan destinasi terbaik jika sobat ingin liburan di pulau yang asri dan alami. Sebagai bagian dari Taman Nasional Laut Kepulauan Seribu, selain panorama alam, keindahan bawah lautnya juga menakjubkan. Bahkan dikatakan spot snorkeling di pulau inilah yang tereksotis di Pulau Seribu.

Daya Tarik dan Aktivitas Wisata

Snorkeling, Menuju Keindahan Bawah Laut

Sejauh ini, yang paling menonjol dari pulau ini adalah keindahan bawah lautnya. Sehingga, snorkeling dan scuba diving menjadi aktivitas populer di sini. Tentu, Anda harus mencobanya, takjub dan bergembiralah bersama ragam jenis ikan ketika sejauh pandangan hanyalah keindahan terumbu karang.

Banyak spot snorkeling di sekitar Pulau Harapan. Bisa mencoba di Pulau Bintang, Pulau Bulat atau di Pulau Macan. Semua bergantung bagaimana cara Anda datang ke sini. Jika memanfaat Paket Wisata Pulau Seribu, biasanya ada rekomendasi spot-spot snorkeling yang ideal menurut agen travel tersebut.

Menikmati Keindahan Sunrise dan Sunset

Karena masih terjaga keindahannya, pulau ini juga menawarkan lanskap yang menawan. Pastikan liburan kali ini bertemu pagi dan cobalah melebar menjelajah dengan bersepeda atau berjalan kaki. Bersahabatlah dengan warna alam ketika sunrise menjelang dan jujurlah bahwa Anda menyukainya.

Durasi ideal wisata di Pulau Harapan adalah 2 hari 1 malam. Selain leluasa, durasi tersebut juga memungkinkan Anda bertemu sunrise dan sunset. Sunset di area ini sangat romantis dengan banyak opsi spot menikmatinya, baik di pulau ini atau di pulau-pulau sekitar, seperti Pulau Gosong Perak.

Island Hopping & Melihat Penangkaran Penyu

Island hopping merupakan kegiatan wajib dan menyenangkan. Banyak pulau kecil yang bisa Anda singgahi, di antaranya Pulau Bira, Pulau Cina, Pulau Gusung Perak, Pulau Bulat, Pulau Panjang, dll. Jika ingin menyinggahi banyak pulau, pastikan durasi liburan ke Pulau Harapan mencukupi, mungkin 3 Hari 2 Malam.

Berapapun pulau yang Anda singgahi, pastikan untuk tidak melewatkan pergi ke Pulau Kelapa. Di pulau inilah ada penangkaran penyu sisik. Menariknya, saat ini telah ada akses darat berupa jembatan beton yang menghubungkan pulau ini dengan Pulau Kelapa sehingga lebih mudah untuk mencapainya.

Fasilitas Wisata di Pulau Harapan

Sama halnya dengan Pulau Tidung, sebagai salah satu pulau berpenghuni di Kepulauan Seribu, Pulau Harapan juga memiliki fasilitas yang lengkap. Di sini ada dermaga, beragam penginapan dan warung makan, taman bermain hingga tempat ibadah dan lain sebagainya.

Penginapan juga banyak. Fasilitasnya meliputi AC, TV, kulkas, wifi, serta ada beberapa penginapan yang menyediakan pemandian air panas. Tentu, fasilitas yang tersedia selalu senada dengan harga sewanya. semakin banyak fasilitasnya, semakin mahal juga harga sewanya.

Opsi menginap lain adalah menyewa homestay. Beberapa rumah penduduk ada yang sengaja disewakan. Homestay sangat ideal bagi para backpacker yang datang secara mandiri. Adapun jika menggunakan Paket Wisata Pulau Seribu, umumnya penginapan sudah termasuk dalam layanannya.

Biaya Wisata ke Pulau Harapan

Biaya ke Harapan Island akan bergantung pada bagaimana cara Anda pergi ke sana. Apabila lebih memilih kemudahan, bisa memanfaatkan Paket Wisata Pulau Seribu yang banyak tersedia. Masing-masing agen travel tentu menetapkan harga yang bervariasi dan bergantung juga pada durasi wisatanya.

Lain halnya jika Anda lebih suka melakukan trip secara mandiri, perlu terlebih dahulu mengetahui biaya perjalanan hingga tiba di lokasinya. Berikut merupakan rincian perkiraan biaya yang musti Anda keluarkan. Biaya perjalanan ini penulis asumsikan berangkat dari Pelabuhan Kali Adem.

Tiket Kapal Ferry± Rp 100.000 / orang
Penginapan / Homestay (6-10 orang)± Rp 300.000 / malam
Sewa Kapal (5-8 orang)± Rp 300.000 / sehari
Sewa Peralatan Snorkeling± Rp 35.000 / orang
Sewa Underwater Camera± Rp 150.000
Makan 3x Sehari± Rp 75.000
Note: biaya wisata Pulau Harapan Jakarta dalam daftar tak selalu akurat, bisa berubah sewaktu-waktu.

Cara ke Pulau Harapan Jakarta

Ada dua cara yang bisa wisatawan tempuh untuk sampai di pulau ini. Yang pasti, untuk pertama kalinya perlu sampai dulu di kawasan Jakarta Utara. Tujulah salah satu dari dua pelabuhan yang ada di sana, yakni Pelabuhan Kali Adem di Muara Angke atau Dermaga Marina Ancol.

Untuk biaya yang lebih murah namun perjalanannya agak lama, pergi ke Pelabuhan Kali Adem. Menumpang kapal ferry dengan durasi perjalanan 3-4 jam. Opsi selanjutnya, pergi ke Marina Ancol. Melalui dermaga ini, Anda bisa naik speedboat, lama perjalanan sekitar 2 jam. Peta Lokasi.