Beranda
Destinasi Wisata
Jawa Timur
Pacitan
Pantai
Pantai Ngandul Pacitan - Fasilitas Wisata, Harga Tiket Masuk, Rute

Pantai Ngandul Pacitan. Bagi traveler penyuka pantai, Pacitan merupakan destinasi di Jawa Timur yang wajib dikunjungi. Selain populer dengan wisata goa, kabupaten di ujung barat daya ini juga kaya akan pesona pantai. Puluhan pantai di Pacitan telah siap memanjakan gairah wisata pecintanya.

Selain pantai-pantai indah yang sudah populer, seperti Pantai Klayar dan Pantai Kasap, pesisir Pacitan juga menyimpan sejumlah pantai perawan yang tersembunyi. Satu di antaranya adalah Pantai Ngandul yang eksotik dengan desain alam yang memadukan birunya laut dan tebing karang nan elegan.

Karakter keras bebatuan karang berselimut rimbun kehijauan benar-benar mendominasi batas alamnya, tanpa hamparan pasir. Eksotika alam pantai ini juga diperkaya oleh sungai dan air terjun seperti halnya di Pantai Banyu Tibo. Warga biasa menyebutnya Air Terjun Sungai Ngandul atau juga Langitan Ngantru.

Aktivitas Wisata Pantai Ngandul

Tertarik untuk datang? energi kegembiraan adalah hal yang perlu sobat persiapkan, karena memilih berkunjung ke pantai ini berarti bersiap melakukan penjelajahan. Idealnya, kebanyakan traveler akan memulainya dari Pantai Buyutan karena pantai inilah pintu masuk ke Pantai Ngandul.

Di sisi kiri Pantai Buyutan, temukanlah jalan setapak, ikuti dan berjalanlah pelan-pelan. Kondisi jalannya cukup bervariasi, terkadang datar, terkadang naik dan turun. Berhati-hatilah sebab jalan ini akan mengajak Anda menyusuri tebing curam yang berbatasan langsung dengan birunya lautan.

Nilai lebih dari penjelajahan sobat menuju pantai ini adalah pemandangan indah benar-benar terhampar sejauh mata memandang. Jadi, nikmatilah namun perlu hati-hati. Setelah berjalan kurang lebih 800 meter, sampailah di Pantai Ngandul. Nikmatilah apa yang tersaji dengan tetap penuh etika.

Fasilitas Wisata dan Harga Tiket

Fasilitas umumnya bisa didapati di Pantai Buyutan, itu pun belum bisa dikatakan memadai. Kalau hanya masalah konsumsi, ada beberapa warung penjual makanan dan minuman di Pantai Buyutan. Selebihnya ada juga fasilitas kamar mandi dan tentunya ada lahan parkir.

Harga Tiket Masuk Pantai Ngandul Pacitan : Untuk menikmati wisata pantai ini, hanya perlu membayar tiket di Pantai Buyutan seharga Rp 10.000. Dengan harga segitu, sobat bisa menikmati kemolekan dua pantai sekaligus. Jadi, segeralah berangkat dan selamat berwisata!

Rute ke Pantai Ngandul Pacitan

Dari pusat kota Pacitan, pantai ini berjarak kurang lebih 35 kilometer dan membutuhkan sekitar 1 jam durasi perjalanan berkendara untuk sampai ke lokasi. Karena pintu masuk pantai ini menjadi satu dengan Pantai Buyutan, sobat bisa menggunakan rute menuju pantai tersebut.

Dari Pacitan, lanjutkan perjalanan mengikuti petunjuk jalan yang mengarah ke Solo. Ikuti jalan itu sampai di pertigaan setelah Pasar Punung. Di pertigaan belok kiri mengikuti arah ke Goa Gong. Lanjut mengikuti arah Pantai Klayar, kemudian ikuti petunjuk ke Pantai Buyutan. Peta Lokasi.