Beranda
Destinasi Wisata
Jawa Timur
Malang
Malang Raya
Flora Wisata San Terra Malang - Fasilitas, Tiket, dan Jam Buka

Seiring ramainya kunjungan wisatawan, objek wisata di Malang Raya pun semakin beragam. Kini banyak opsi tempat wisata kekinian yang menyajikan berbagai spot foto instagramable. Selain Milenial Glow Garden, ada juga BALOGA. Tak hanya itu, Flora Wisata San Terra Malang juga hits dan viral di postingan media sosial.

Intinya, The Greater Malang Raya akan selalu menjadi destinasi menarik bagi semua orang. Tidak terkecuali bagi para milenial yang suka eksis di media sosial. Flora Wisata San Terra bisa jadi tujuan wisata Anda berikutnya. Spot wisata kekinian terbaru di Malang ini berada di Jurangrejo, Pandesari, Kec. Pujon, Kabupaten Malang.

Daya Tarik Flora Wisata San Terra

Menempati area seluas 5 hektar di ketinggian 1200 mdpl, Flora Wisata Santerra merupakan destinasi wisata kekinian yang didirikan pada tahun 2019. Flora Wisata Santerra de Laponte nama lengkapnya. Hadir mengusung konsep taman bunga, tempat ini menawarkan wisata selfie dengan beraneka spot yang instagenik.

Berkat spot-spot foto kekinian dan panorama pegunungan yang menawan serta udara yang nyaman, Flora Wisata Santerra kini termasuk salah satu tempat wisata hits di Malang Raya. Spot populer di antaranya Little Amsterdam, Little Korea, Cofe Garden Santerra, Green Bay Garden, Rainbow Wisteria, dan banyak lainnya

Selain menjadi destinasi favorit baru milenial, Flora Wisata Santerra Malang juga ideal bagi wisata keluarga. Tidak hanya spot selfie yang instagramable dan kekinian, berbagai wahana permainan pun tersedia. Di antaranya Ontang Anting, Sepatu Roda, Trampolin, Istana Balon, Komedi Putar, Bumper Car, Kolam Renang, dll.

Rute Lokasi Flora Wisata Santerra

Meskipun masuk wilayah Kabupaten Malang, Flora Wisata Santerra berada di daerah Pujon yang berjarak cukup dekat dengan Kota Batu. Dari pusat Kota Batu, jaraknya tidak sampai 8 kilometer (16 menit berkendara). Anda bisa gunakan rute Coban Rondo. Lokasinya hanya beberapa meter dari Patung Sapi Pujon. Peta

{next}

Fasilitas di Flora Wisata San Terra

Meski tergolong sebagai tempat wisata baru di daerah Malang, Fasilitas Flora Wisata San Terra Pujon sangatlah lengkap dan memadai. Tak hanya spot foto dan wahana permainan, di sini juga menyediakan hiburan musik. Lalu, wahana outbond yang khusus bagi anak-anak, serta opsi wisata kuliner di Mountain Resto.

Fasilitas lainnya termasuk toilet, lahan parkir seluas 1 hektare, serta tempat ibadah berupa Masjid. Karena areanya luas, wisatawan bisa menggunakan kereta wisata untuk berkeliling. Selebihnya, tersedia tempat penjualan bunga hias, hingga fasilitas gedung pertemuan dan gathering, serta untuk keperluan prewedding.

Sementara itu, apabila Anda membutuhkan tempat menginap, fasilitas akomodasi dengan mudah Anda temukan di Kota Wisata Batu. Mulai dari homestay, guest house, vila, resort, dan hotel semua tersedia dengan harga yang bervariasi. Sebagai pertimbangan awal, berikut rekomendasi hotel yang bisa dibooking secara online:

Jam Buka dan Harga Tiket Masuk

Jam Buka: Setiap hari, pukul 08:00-17:00 WIB

Bagaimana dengan harga tiket masuk Flora Wisata San Terra Malang? tiket weekday (hari biasa) sebesar Rp. 25.000, sedangkan tiket di hari libur nasional serta weekend sebesar Rp. 30.000. Dengan membayar tiket, pengunjung sudah bisa menikmati semua spot foto. Tapi, ada biaya tambahan untuk wahana permainan

Demikianlah informasi tentang Flora Wisata Santerra de Laponte di Pujon Malang. Di sekitar tempat wisata kekinian ini banyak pilihan objek wisata lain seperti Paralayang, Omah Kayu, dan Taman Langit. Bisa juga mengunjungi salah satu atau semua spot tersebut bila durasi liburan kali ini panjang. Selamat berwisata!